SELAMAT DATANG DI WEBSITE INI, SAYA DISINI HANYALAH MEMBERI INFORMASI TERBARU, SEMOGA DAPAT MENAMBAH WAWASAN ANDA SEMUA DAN DAPAT BERMANFAAT BAGI KITA, TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA. WASALLAM *RINALDO AGUSTAN*

10 Kebiasaan yang Sering Dilakukan Orang-Orang Sukses

Kebanyakan artikel yang ditulis di luar sana tentang para pengusaha serta orang-orang sukses seringkali mengangkat tentang kekayaan, pendapatan berlimpah, ketenaran dan serta harta dan banyak hal yang hampir selalu dijadikan tolok ukur, yakni dari segi materi. 

Padahal, masih banyak aspek dari para pimpinan suatu perusahaan yang tengah berkembang, atau para konglomerat serta orang-orang yang tenar dan disegani tersebut untuk digali kemudian diinformasikan kepada Anda semua.
10 Kebiasaan yang Sering Dilakukan Orang-Orang Sukses
via pixabay.com
Kita hidup dimana kesuksesan dan keberhasilan tidak begitu saja jatuh dari langit, malainkan diusahakan dan diperjuangkan. Hal tersebut kadang luput dari sorotan ketika kesuksesan seseorang mulai diberitakan. 

Di bawah ini adalah beberapa hal yang pasti akan mengejutkan Anda. Sebab, beberapa hal berikut ini adalah hal-hal yang disukai dan disenangi orang-orang yang telah sukses namun tak banyak diperhatikan oleh masyarakat. Berikut 10 kebiasaan yang sering dilakukan orang-orang sukses.

1. Senang membantu mereka yang membutuhkan dan layak mendapatkan bantuan
Umumnya, orang dengan bisnis yang sukses akan lebih murah hati terhadap waktu dan materi yang mereka punyai untuk membantu orang lain yang memang membutuhkan dan layak mendapatkan bantuan. 

Sebut saja Bill Gates atau Mark Zuckerberg yang masuk dalam jajaran orang terkaya di dunia. Mereka tak segan-segan menyumbangkan harga kekayaannya dalam jumlah fantastis untuk donasi bagi mereka yang membutuhkan.

Baca juga: 10 Orang Sukses di Bidang Teknologi yang Memulai Karir dari Bawah

2. Lebih senang tidur di rumah sendiri
Menjadi sukses dan kaya raya tak datang begitu saja. Pengusaha biasanya memiliki waktu yang padat untuk mengembangkan bisnisnya dengan pergi dari satu kota ke kota lain dalam agenda rapat. Menurut survey, para pengusaha tersebut ternyata tak nyaman bila tidur di hotel atau di dalam alat transportasi. Sebaliknya, menurut mereka, tak ada tempat senyaman di rumah sendiri. Anda setuju?

3. Memiliki hobi yang unik
Jangan pernah berpikir yang dilakukan seorang pengusaha yang telah sukses hanya bekerja, bekerja, dan bekerja. Diam-diam mereka memiliki hobi yang sering mereka lakukan di waktu luang. Sebut saja berkebun, memancing, bermain musik, hingga memasak.

4. Bekerja dan bekerja
Orang-orang sukses dan para pengusaha sukses di luar sana tahu apa yang mereka butuhkan untuk sukses, dan mereka akan memperjuangkannya sekuat tenaga. Kebanyakan dari mereka
memiliki waktu yang sangat padat yang digunakan untuk bekerja dan terus belajar. Jika gagal, mereka akan mengevaluasi diri dan mencari tahu letak kelemahannya. Kemudian mereka akan bangkit dan memulai kembali.

5. Memiliki waktu sendiri untuk merasa tenang
Walaupun selalu memiliki aktivitas padat, dan juga menjadi sorotan dan panutan banyak orang, orang-orang sukses dan pengusaha tersebut ternyata juga senang meluangkan waktunya untuk diri sendiri alias ‘quite time’ atau ‘me time’. Biasanya mereka menghabiskan waktu yang berkualitas tersebut untuk bercengkerama dengan keluarga atau sahabat.

6. Kontrol yang baikTidak semua orang-orang sukses memiliki kontrol yang baik. Kontrol atas apa yang mereka sedang pimpin, misalnya. Untuk itu, kebanyakan orang sukses senang belajar bagaimana agar bisa memiliki kontrol yang baik dalam kehidupan mereka. Pemimpin yang baik bukanlah orang yang selalu pintar, melainkan orang yang mau belajar dan memperbaiki diri.

7. Senang memberi nasehat
Kebanyakan orang sukses, pengusaha, atau juga pimpinan suatu perusahaan senang berbagi kisah proses perjalanan kesuksesan mereka. Selain itu, dalam acara-acara, biasanya mereka diminta untuk memberi saran serta nasehat untuk dapat mencapai kesuksesan. Dan percaya atau tidak, mereka sangat senang melakukannya.

Misalnya saja Jack Ma, orang yang kini menjadi salah satu konglomerat terkaya di China. Dalam berbagai kesempatan diskusi, wawancara, maupun memberi kuliah umum, Jack Ma selalu menceritakan kembali masa lalunya yang penuh perjuangan, kegagalan serta penolakan.

8. Mereka senang berkeringat
Agak sedikit aneh, tetapi kebanyakan orang sukses memiliki kegemaran melakukan sesuatu yang sifatnya menghasilkan banyak keringat. Sebut saja, mendaki, yoga, berenang, bermain ski, angkat beban, dan sebagainya. Bagi mereka, apalah arti kesuksesan jika kesehatan diri sendiri terabaikan.

9. Mereka mencintai suatu kemenangan
Karena selalu berada dalam situasi yang kompetitif, para pengusaha dan orang-orang yang sukses selalu mencari dan menyukai kemenangan. Mereka tidak akan berhenti berjuang jika belum berhasil. 

Pemain sepakbola kelas dunia Cristiano Ronaldo konon sangat membenci kekalahan. Dia akan merasa sangat kesal dan marah jika gagal mengubah peluang menjadi sebuah gol. Itu sebabnya dia akan selalu berusaha untuk mencetak banyak gol dan membuat timnya meraih kemenangan.

10. Senang bersikap baik kepada para pegawainya
Bila Anda sering melihat sosok pemimpin perusahaan yang galak, arogan dan egois, di film-film, hal tersebut bertolak belakang dengan kenyataannya. Para pengusaha dan pemimpin perusahaan sangat senang bersikap baik kepada pegawainya karena mereka menyadari, para pegawai tersebut adalah aset yang sangat berharga bagi perusahaan.

Penulis : Rinaldo Agustan ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel 10 Kebiasaan yang Sering Dilakukan Orang-Orang Sukses ini dipublish oleh Rinaldo Agustan pada hari . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan 10 Kebiasaan yang Sering Dilakukan Orang-Orang Sukses
 
Rinaldo Agustan @Rinaldoagstn. Diberdayakan oleh Blogger.