VIDEO: Sejarah Kostum Kiper Paling Unik Klub Arsenal
Sepanjang sejarah perjalanan Klub Arsenal, tim dari Kota London Bagian Utara ini, memang sering terlihat keren di dalam pemilihan bentuk seragamnya.
Dengan warna abadi kombinasi antara merah dan putih, Sang Penembak Meriam memang acap dikenal dengan atribut mereka yang selalu populer.
Namun selain semua jersey yang akan selalu dihormati itu, ternyata ada sebuah era dimana The Gunners juga terlihat agak salah pilih dalam rancangan desainnya.
Di masa-masa pertengahan tahun 1990an, Penjaga Gawang David Seaman memang menjadi korban penderita, ketika ia diharuskan memakai jersey khusus untuk kiper, yang ditampilkan dengan bahan yang mengkilat, dengan suatu perpaduan warna yang nampak kontras melalui aksen bintang memenuhi seragam itu, ditambah lagi sebuah bintang besar berwarna merah yang terpampang memanjang di sekujur tubuh.
Kostum kiper ini memang secara mendasar merupakan sebuah tampilan yang mendeskripsikan tentang era mode pada masa itu, yang nampak gemar berlaku berlebihan dalam pilihan tatanan berbusana.
Untuk David sendiri, ia rupa-rupanya termasuk sadar diri juga, dengan lebih memilih tampilan kostum yang berwarna agak gelap, dengan kombinasi warna hitam dan abu-abu, dibandingkan dengan tampilan utama yang memadukan antara warna hijau dengan merah yang mencolok mata.
Salah satu penampilan Seaman dengan mengenakan kostum yang terlihat ajaib ini, terjadi di periode tahun 1995, tatkala ia membela Arsenal di Partai Final Winners Cup, dimana pada saat itu Arsenal harus menyerah kalah akibat gol spektakuler dari Pemain Real Zaragoza, Nayim, yang bisa membobol jala milik Seaman, dengan sebuah tendangan lob dari jarak 40 meter, di saat pertandingan telah memasuki menit terakhir di babak kedua perpanjangan waktu.
Sekilas dari penampakan jersey tersebut, bisa dilihat melalui video ini.